Fakultas Teknik Universitas Abdurrab Gelar Yudisium ke-19, Lulusan Siap Berkarya
PEKANBARU — Fakultas Teknik Universitas Abdurrab kembali menggelar Yudisium ke-19 yang berlangsung khidmat di ruang serbaguna Kampus 1, Jalan Riau, Pekanbaru, kemarin. Acara ini menjadi momen penting bagi para mahasiswa yang resmi menyandang gelar Sarjana setelah menempuh perjalanan panjang di bangku perkuliahan.
Yudisium kali ini diikuti mahasiswa dari tiga program studi, yaitu Ilmu Komunikasi, Teknik Sipil, dan Teknik Informatika. Dari Program Studi Ilmu Komunikasi, peserta yudisium terdiri dari Dedek Irawan (Angkatan 2020) serta Rio Lesmana, Maria Sinaga, dan Budiono (Angkatan 2021). Mereka resmi berhak menyandang gelar Sarjana Ilmu Komunikasi (S.I.Kom) setelah menyelesaikan seluruh rangkaian akademik dan tugas akhir sesuai ketentuan universitas.
Dalam sambutannya, pimpinan Fakultas Teknik memberikan apresiasi atas dedikasi dan ketekunan para mahasiswa hingga mencapai tahap ini. Menurutnya, yudisium bukan hanya menandai akhir perjalanan akademik, tetapi juga menjadi awal kontribusi nyata di dunia kerja dan masyarakat.
“Semoga para lulusan tetap membawa nilai-nilai Rabbani, Amanah, dan Beradab yang menjadi identitas Universitas Abdurrab ke mana pun mereka melangkah,” ujar salah satu dosen pembimbing.
Acara ditutup dengan sesi foto bersama yang penuh keceriaan dan kebanggaan. Momen ini menandai lahirnya generasi baru sarjana Fakultas Teknik Universitas Abdurrab yang siap berkarya untuk bangsa.(ML)










Tulis Komentar